BSP Forum
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

Tutorial Antena WajanBolic buat Akses Internet Hotspot

Go down

Tutorial Antena WajanBolic buat Akses Internet Hotspot Empty Tutorial Antena WajanBolic buat Akses Internet Hotspot

Post  megtedam Wed Mar 10, 2010 10:19 am

Merakit Sendiri Homebrew Antena 2.4 GHz untuk Wireless LAN

Kebutuhan akses internet semakin meningkat di kalangan : perkantoran, pendidikan, pemerintahan, bisnis dan rumah. Seiring dengan turunnya harga peralatan wireless LAN dan bandwidth internet maka penetrasi internet akan semakin luas. Menjamurnya RT RW Net dengan peralatan homebrew (bikinan sendiri) dengan harga murah turut mendorong meningkatnya pengguna internet di kalangan masyarakat karena dapat menurunkan biaya untuk pembangunan jaringan.
Dalam tulisan akan dibahas dasar-dasar wireless LAN, pengenalan peralatan wireless LAN dan beberapa contoh homebrew antena beserta cara pembuatnnya.

WajanBolic dengan Wireless LAN PCI card
 Antena bawaan PCI adapter dilepas lebih dahulu jika akan digantikan dengan antenna luar / wajanbolic
 Jika antenna dipasang di outdoor memerlukan kabel coax panjang untuk menyalurkan sinyal RF dari PCI wireless adapter ke antenna
 Kabel coax yg panjang mengakibatkan redaman yang besar terhadap sinyal RF dan harganya relative mahal
 Perlu crimping tool untuk memasang konektor RP-SMA atau RP-TNC dan N-type dikedua ujung kabel coax
 Tidak memerlukan power supply eksternal
 Perlu bongkar casing PC dalam pemasangan PCI card karena hanya bisa dipasang ke desktop PC, tidak dapat dipasang di notebook

Pembuatan antenna WajanBolic

Software Utility yg digunakan adalah File Antena Calculator (file Excel terlampir) untuk alat bantu perhitungan menentukan focus wajan dan posisi USB/pci wireless adapter atau posisi konektor N-type pada feeder antena

Peralatan yang diperlukan dalam pekerjaan mekanik pada pembuatan antenna antara lain :
 Gergaji besi
 Mesin bor
 Kikir bulat diameter 0.8 ~ 1 cm
 Kikir bulat diameter 0.3 ~ 0.5 cm
 Kikir ½ lingkaran diameter +/- 1 cm
 Penggaris
 Cutter
 Kunci shock / kunci inggris
 Tang
 Tang potong
 Solder & timah
 Papan kayu untuk alas pengeboran dan pengeboran
 Kabel extender listrik
 Besi lancip / paku untuk penandaan yang akan dibor
 Palu
 Pipa +/- 1“ dengan panjang 2 ~ 3m sebagai tower antenna

WajanBolic dengan Wireless USB
 Bahan-bahan yang diperlukan untuk pembuatan antenna :
 Wajan diameter 36 cm atau lebih, cari yang bahannya ringan
 Pipa PVC 3”
 Tutup pipa 3” : 2 buah
 Aluminium tape
 Plat L dari bahan non logam untuk dudukan USB wireless adapter
 Tie wrap / tali plastic kecil
 Mur baut kecil panjang < 2 cm : 2 buah
 Baut besar dengan mur 2 buah panjang +/- 10 cm untuk meng-klem tutup pralon dengan wajan
 Plat L bahan logam & Baut U (optional)
 Rubber tape
 Silikon rubber
 USB Wireless adapter

Langkah kerja :
Melakukan perhitungan untuk menentukan ukuran Lg/4, ¾ Lg dan f
Ukur diameter luar pipa PVC dengan satuan mm lalu masukkan ke file utility untuk menentukan nilai Lg/4 dan ¾ Lg

Freq. Wifi f 2.437 GHz
L 123.102 mm
L/4 30.7755 mm
Diameter Kaleng/Feeder/Pipa PVC D 89 mm
Posisi RF feed Lg/4 52.935 mm
Panjang Kaleng/feeder 3/4 Lg 158.805 mm


Contoh :
Diameter luar pipa PVC 3 “ adalah : 89 mm, setelah dimasukkan dalam table di atas didapat nilai Lg/4 = 52.9 mm ~ 53 mm dan ¾ Lg = 158.8 mm ~ 159 mm
Lg/4 adalah posisi penempatan USB wireless adapter atau konektor N-type dari ujung feeder
¾ Lg adalah panjang feeder atau dalam hal ini adalah panjang bagian pipa PVC yang dilapisi aluminium tape mulai dari dinding dalam tutup pipa bagian depan

Kemudian ukur diameter dan kedalaman wajan dengan satuan cm untuk menentukan jarak titik focus dari center wajan

D (m) d (m) f (m) G (dB)
0.36 0.11 0.07364 15.1509
36 11 7.36364 <=== dalam cm

Gambar 37. Tampilan file antenna calculator untuk menentukan f

Contoh :
Diameter wajan : 36 cm, kedalaman : 11 cm maka didapat jarak titik focus dari center wajan : 7.36 cm ~ 7.4 cm

Tutorial yang lengkap donload aja di :
http://rapidshare.com/files/361324111/11592953-Panduan-Membuat-Antena-Kaleng.pdf.html

megtedam

Jumlah posting : 1
Join date : 19.01.10

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas


 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik